Uraian: Rumus Keliling & Luas Layang-Layang (Contoh Soal) (Lengkap)
Namun tak ada salahnya sebelum membaca ulasan tentang Rumus Keliling & Luas Layang-Layang (Contoh Soal) ada baiknya Anda selaku pembaca, menyimak baik-baik apa yang akan kita kupas dibawah. Seperti pepatah bilang: "Berburu kepadang datar, dapat rusa belang kaki. Berguru kepalang ajar bagai bunga kembang tak jadi". Tentu Anda sudah tahu maksudnya bukan? Oke, langsung ke pembahasannya saja yuk?
Pembahasan Lengkap Rumus Keliling & Luas Layang-Layang (Contoh Soal)
Rumus keliling layang-layang mungkin menjadi salah satu rumus yang sering kita dengar. Ketika sore hari, kita mungkin sering melihat layang-layang. Namun ternyata layang-layang adalah sebuah bangun datar.
Selain layang-layang yang sering dimainkan, ada berbagai macam benda dengan bentuk layang-layang.
Pengertian Layang-layang
Layang-layang sendiri merupakan bangun datar dengan bentuk dua dimensi serta memiliki dua pasang sisi yang sama panjang tetapi tidak sejajar serta membantuk sudut berbeda.
Baca: Belah Ketupat
Sifat Bangun Layang-layang
Layang-layang memiliki sejumlah sifat yang membedakannya dengan bangun datar yang lain. Berikut sifat dari bangun datar layang-layang, antara lain:
- Mempunyai dua pasang sisi dengan sama panjang namun tidak sejajar
- Mempunyai dua sudut yang sama besar yakni sudut ABC = sudut ADC
- Mempunyai dua diagonal yang saling tegak lurus yakni AC tegak lurus dengan BD
- Mempunyai satu sumbu simetris yang berhimpitan
Rumus Luas Layang-layang
Sebelum membahas rumus keliling layang-layang, kita akan membahas rumus luas layang-layang terlebih dahulu. Berikut rumusnya:
L: ½ X diagonal pertama X diagonal kedua
L: ½ X d1 X d2
Baca: Bangun Ruang
Rumus Keliling Layang-layang
Setelah membahas rumus luas, berikutnya adalah rumus keliling. Berikut rumus keliling layang-layang adalah:
K= (a+a) + (b+b)
K= 2a + 2b
K= 2(a+b)
Contoh Bangun Datar Layang-layang
Pada dasarnya, contoh dari bentuk layang-layang tidak mudah ditemukan di dalam kehidupan sehari-hari. Berikut berbagai contohnya:
- Motif pagar
- Motif batik
- Model tas
- Relief candi Borobudur
- Biji mata buah nanas
- Dua penggaris siku yang didekatkan
- Variasi bentuk jendela
- Ventilasi rumah
Baca: Bangun Ruang Sisi Lengkung
Contoh Soal Layang-layang dan Pembahasan
Agar penjelasan mengenai layang-layang lebih jelas, berikut contoh soal keliling bangun datar layang-layang, luas layang-layang dan pembahasannya:
1. Sebuah bangun datar layang-layang mempunyai panjang diagonal 10 cm serta 20 cm, luas layang-layang ini ialah:
Jawab:
Luas= ½ X 10 X 20
L= 100 cm²
2. Salah satu sisi pendek dari layang-layang adalah 5 cm, sedangkan sisi panjangnya 8 cm, keliling layang-layang tersebut ialah:
Jawab:
Keliling= 2 X (8+5)
K= 2 X 13
K= 26 cm
3. Luas salah satu bangun datar layang-layang ialah 100 cm², bila salah satu panjang diagonal yang dimilikinya ialah 10 cm, panjang diagonal yang lain ialah:
Jawab:
D 2 = (2 × Luas) : D 1
D 2 = (2 × 100) : 10
D 2 = 200 : 10
D 2 = 20 cm
4. Diketahui keliling layang-layang adalah 100 cm, bila ukuyran sisi panjangnya ialah 30 cm, panjang sisi pendek yang dimilikinya ialah:
Jawab:
S pendek = (½ × Keliling) – S panjang
S pendek = (½ × 100) – 30
S pendek = 50 – 30
S pendek = 20 cm
5. Deni berlari mengelilingi lapangan dengan bentuk layang-layang. Ukuran sisi panjangnya ialah 20 meter sedangkan sisi pendek yang dimiliki ialah 15 m. bila Deni mengelilingi lapangan hingga 5 kali, jarak lintasan yang ditempuhnya ialah:
Jawab:
Keliling lapangan = 2 × (sisi panjang + sisi pendek)
K = 2 × (20 + 15)
K = 2 × 35
K = 70 m
Jarak lintasan = keliling × putaran
Jarak lintasan = 70 × 5
Jarak lintasan = 350 m
6. Sebuah lapangan dengan bentuk layang-layang mempunyai sisi panjang 10 meter serta sisi pendek 5 meter. Bila di sekeliling lapangan akan dipasang lampu dengan jarak 2 meter, jumlah lampu yang diperlukan ialah:
Jawab:
Keliling lapangan = 2 × 2 × (sisi panjang + sisi pendek)
K = 2 × (10 + 5)
K = 2 × 15
K = 30 m
Jumlah lampu = keliling lapangan : jarak
Jumlah lampu = 30 : 2 m
Jumlah lampu = 15 lampu
Dengan berbagai pembahasan bahkan contoh soal keliling layang-layang di atas, kita pasti akan semakin memahami rumus serta cara pengerjaan bangun datar layang-layang.
The post Rumus Keliling & Luas Layang-Layang (Contoh Soal) appeared first on Yuksinau.
ARTIKEL PILIHAN PEMBACA :
Comments
Post a Comment